Sabtu, 12 Maret 2016

Setitik harapan kebersamaan di keluarga Papah

Foto kebersamaan pada waktu Idul Fitri 1432 H / 2012

Ingin kembali ke masa-masa seperti dulu, kebersamaan dalam keluarga papah walaupun kebersamaan yang palsu di karenakan ego dan arogansi dari salah satu kakak papah.
Dia bukan tipe seorang kakak yang penyayang adik-adiknya dia di butakan oleh harta dan istrinya, dia ingin di hormati tanpa menghormati adiknya, dia seorang kakak yang tidak bertanggung jawab akan pendidikan dan pernikahan adik-adiknya. Semoga Allah memberi dia panjang umur dan keselamatan.
Almarhum Kakek kamu adalah orang yang baik hati dan penyabar, sikap kakak papah dan istrinya yang sering menyakitinya lewat perkataan yang tak pantas di keluarkan oleh seorang anak atau pun menantu selalu kakek kamu maafkan.
Dia yang menyuruh papah buat bersikap baik sama kakak papah, dia yang menyatankan papah buat mendekati kakak papah beri bantuan walaupun dalam hati papah gak mau, kakek kamu juga yang selalu menasehati biar memaafkan kakak papah.
Sampai sekarang setelah kakek kamu meninggal tingkah kakak papah semakin tidak tau diri, dia lupa akan kehidupan yang di berikan oleh Tuhan lewat tangan kakek dan nenek kamu. Kakak papah terlalu sombong akan hidup, harta dan egonya.
Dia menelantarkan ibunya / nenek kamu, apakah dia tidak ingat akan jasa nenek kamu. Papah gak ngerti di dunia ini ada orang yang lupa akan ibunya dan congkak hidup di dunia ini. Jika tau begini mungkin bunuh saja dia sewaktu bayi mungkin lebih baik dari pada hidup tidak bisa berguna buat keluarga.
Kebersamaan ini mungkin tidak akan terulang kembali. Allah telah memanggil kakek kamu menghadapNya. Mungkin itu yang terbaik. Allah pasti menempatkan Kakek kamu di tempat paling terbaik karena dia orang baik.

Dalam hati papah zayn selaku adik dari Kakak pertama alm.Suyadi Natapermana Setiawan selalu memaafkan dan berharap kakak kembali ke jalan Allah dan memperhatikan Ibu yang masih ada.
Jika em adik mu ini berlaku kurang ajar itu karena biar kakak berfikir jalan tersebut salah. Semoga hidayah terlimpah dan tercurah untuk mu. ALLAH BESERTAMU....


Kebersamaan keluarga kita semoga terulang kembali di JannahNya..amin.....



Sobarna bin Suyadi N.S

Tidak ada komentar:

Posting Komentar